Gunung Ungaran merupakan dataran tinggi yang terletak di Ungaran, Semarang. Memiliki tiga macam jalur pendakian, tidak disangka bahwa kawasan pegunungan ini masuk ke dalam daftar sepuluh gunung tertinggi yang ada di Jawa Tengah. Bagi yang ingin melewati jalur Mawar, ini dia beberapa tipsnya.
Tips Melewati Jalur Pendakian Gunung Ungaran via Mawar
Gunung yang sudah tidak aktif ini memiliki tiga macam jalur. Yaitu via Gedong Songo, Jimbaran, dan Mawar. Untuk yang memilih jalur via mawar, Anda harus mengetahui beberapa tipsnya berikut ini.
- Lengkapi logistik di basecamp yang menyediakan warung.
- Gunakan peralatan yang sesuai dan lengkap agar nyaman selama mendaki.
- Untuk informasi sumber air, Anda bisa mengaksesnya di Pos 1 dan Pos 2. Ada pula penampungan air di Pos 3.
- Waspadai ketika musim hujan tiba karena jalur pendakiannya licin.
- Pertimbangkan perubahan cuaca karena sering sekali berubah-ubah.
- Tidak disarankan untuk mendirikan camp di puncak utama.
- Jaga kebersihan dan tata krama.
Informasi Umum Gunung Ungaran
Untuk menambah gambaran Anda terkait Gunung Ungaran, perlu sekali mengetahui beberapa informasi umumnya. Mulai dari ketinggian, sampai simaksi yang berlaku. Ini dia ulasannya.
- Ketinggian : 2.050 mdpl
- Tipe gunung : Stratovolcano tipe C
- Wilayah geografis : Kabupaten Semarang
- Puncak : Puncak Ungaran, Puncak Botak dan Puncak Gendol
- Durasi pendakian : 1-2 jam.
- Simaksi : Rp15.000 per orang.
Walaupun Gunung Ungaran bukanlah dataran tinggi yang aktif, tetap perhatikan keselamatan selama mendaki. Terutama di jalur Mawar cuacanya kerap kali berubah-ubah secara ekstrim.